Man United Kini Fokus ke Tottenham, Setelah Tundukkan Granada

Sundulgol – Surabaya, Manchester United kini fokus ke Tottenham, setelah berhasil meraih kemenangan atas Granada dalam ajang Liga Europa. Winger MU Daniel James menyambut gembira keberhasilan timnya tersebut.

Setan Merah melawat ke Los Carmenes untuk menghadapi Granada pada laga leg pertama perempat final Liga Europa, Jumat (9/4/2021) dini hari WIB. MU menang meyakinkan dengan skor 2-0 atas wakil Spanyol tersebut.

Tim tamu mencetak gol pertama lewat Marcus Rashford pada menit ke-31. The Red Devils kemudian berhasil menambah gol melalui penalti Bruno Fernandes di menit ke-90+1.

Hasil ini membuat MU punya modal bagus untuk menghadapi leg kedua. Kedua tim bakal kembali bertemu di Old Trafford pada 16 April mendatang.

Kemenangan Penting

Setelah laga usai, James mengaku merasa sangat senang dengan kemenangan yang diraih timnya. Menurutnya, ini merupakan kemenangan yang sangat penting buat MU.

“Ini kemenangan besar. Kami tahu akan sulit datang ke sini,” ujar James kepada BT Sport.

“Marcus mencetak golnya dengan sangat baik dan Bruno mengeksekusi penalti di akhir pertandingan. Namun, kami masih memiliki leg kedua yang akan datang.

James juga mengatakan bahwa Manchester United menghadapi lawan yang sulit. Namun, ia merasa sangat lega setelah timnya mampu mendapat dua gol di markas lawan.

“Kami selalu tahu pertandingan ini akan sulit. Kami harus memainkan sepak bola kami, dari situlah datangnya gol pertama. Jelas gol kedua memberi kami platform yang bagus,” sambungnya.

Fokus ke Tottenham

Fokus ke Tottenham

Kemenangan atas Granada bisa jadi modal yang bagus bagi Setan Merah untuk menghadapi Tottenham. Kedua tim akan saling bentrok di Tottenham Hotspur Stadium pada Minggu (11/4/2021) malam WIB.

“Hari ini adalah kemenangan besar. Kami harus menjalani minggu depan dengan sikap yang sama seperti hari ini,” lanjutnya.

“Sekarang kami harus memastikan bahwa kami kembali, memulihkan diri, dan bersiap untuk pertandingan hari Minggu [di Tottenham di Premier League].”

#daftar joker123 #daftar tembak ikan joker123 #situs slot joker123

Sundulgol

 

 

 

 

 

Mungkin Anda Menyukai