Barcelona Tersingkir pada Babak Penyisihan Liga Champions

Dan Jakarta, Langkah Barcelona pada liga Champions 2022/23 telah terhenti pada babak penyisihan 32 tim. Barca harus tersingkir ke Liga Europa setelah takluk dari Bayern Munich dengan skor 0-3.

Sebenarnya sebelum laga melawan Bayern Munich dimulai. Barcelona telah dipastikan tidak dapat lolos ke babak 16 besar. Setelah Inter Milan menaklukkan Viktoria Plzen dengan skor 4-0, beberapa jam lebih awal.

Barcelona Tersingkir dari Liga Champions

Dari kemenangan Inter Milan tersebut, membuat Barcelona tidak mempu menyalip skor Inter Milan. karena pada laga melawan Bayern Munich, baik kalah atapun menang Barcelona tetap berada pada posisi ke 3, dan tersingkir ke Liga Europa.

 

Berharap ada Keajaiban

Joan Laporta, Presiden Barcelona mengaku kecewa dengan keberhasilan Inter Milan menaklukkan Viktoria Plzen. Karena Barcelona harus tersingkir dari Liga Champions sebelum bertanding melawan Bayern Munich.

Joan Laporta juga menyatakan kalau dia sempat berharap ada keajaiban. Walaupun syarat diatas kertas cukup sulit. Karena Barcelona harus menang melawan Bayen Munich dan Inter Milan juga kalah saat menghadapi Viktoria Plzen.

Saat melihat Inter Milan menang telak atas Viktoria Plzen, Laporta mengatakan kalau itu merupakan sebuah siksaan yang cukup pedih bagi mereka.

Walaupun Barcelona menang pada laga melawan Bayern Munich, dan tiga point yang diraih Barca hanya merupakan formalitas belaka. Serta Munich juga merupakan lawan berat dan Barcelona harus berjuang dengan tenaga berkali-kali lipat dari laga biasa untuk bisa memenangkan laga melawan Bayern Munich.

Terulang Kejadian Musim Lalu

Dengan harus tersingkirnya Barcelona dari Liga Champions musim ini, maka terulang kembali kejadian pada musim lalu. Dimana Barcelona harus tersingkir ke Liga Europa setelah ditaklukkan oleh Bayern Munich juga pada saat itu. Dan Barca hanya meraih dua kemenangan, satu kali seri dan tiga kali kelalahan.

Kemudian perjuangan Barcelona pada liga Europa juga tidak berjalan Panjang. Mereka hanya sanggup bertahan sampai babak perempat final saja. karena langkah Barcelona terhenti setelah kalah dengan skor 3-4 dari Eintrach Frankfurt, yang juga merupakan juara Liga Europa pada musim lalu.

 

Mungkin Anda Menyukai