Prediksi Opta Soal Timnas Indonesia ke 16 Besar Piala Asia

Timnas Indonesia kini punya presentase lolos ke 16 besar Piala Asia sebesar 66,4 persen menurut Opta Analyst.

Kemenangan Timnas Indonesia atas Vietnam membuat Skuad Garuda masih menjaga peluang lolos ke babak 16 besar. Tak hanya itu, Timnas Indonesia juga sudah dipastikan terhindar dari posisi juru kunci.

Kini perjuangan Timnas Indonesia masih berlanjut dengan upaya lolos ke 16 besar. Skuad arahan Shin Tae Yong bakal menghadapi Jepang di laga terakhir.

Timnas Indonesia bisa lolos dengan sejumlah cara. Bila menang lawan Jepang, Timnas Indonesia lolos dengan status runner up. Sedangkan bila main imbang atau kalah, Timnas Indonesia bisa lolos lewat jalur peringkat tiga terbaik.

Timnas Indonesia bahkan bisa saja memegang tiket 16 besar Piala Asia sebelum duel lawan Jepang. Syaratnya, ada dua tim peringkat tiga dari grup A, B, dan C yang bermain lebih dulu hanya mengumpulkan dua poin di akhir fase grup. Bila kondisi itu terjadi, otomatis Indonesia sudah mengunci posisi tiga terbaik walaupun kalah dari Jepang.

Gambaran kondisi yang dihadapi Indonesia membuat Opta memprediksi Timnas Indonesia punya peluang lolos 16 besar sebesar 66,4 persen. Angka tersebut membuat Timnas Indonesia dinilai punya peluang lebih besar dibanding sejumlah negara lain seperti Oman, Tajikistan, China, Suriah, Palestina, dan Lebanon.

Sedangkan terkait peluang Timnas Indonesia duduk di posisi runner up, Opta menilai Timnas Indonesia hanya punya peluang sebesar 6,5 persen.

Sementara itu timnas Thailand dinilai Opta punya peluang lolos ke 16 besar sebesar 99,8 persen. Thailand saat ini sudah mengoleksi empat poin dan memang hampir pasti bisa menggaransi posisi tiga terbaik andai kalah di laga terakhir.